Bakulbakulan.com – Komunitas Ojek Online (Ojol) Wijaya Jakarta memberikan dukungan penuh kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut tiga, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, dalam Pemilihan Presiden mendatang.
Pasangan Ganjar-Mahfud dinilai oleh komunitas Ojol Wijaya Jakarta sebagai sosok yang peduli terhadap rakyat kecil dan memiliki rekam jejak yang bersih.
Program dan visi misi yang ditawarkan oleh pasangan ini, terutama dalam hal pendidikan dan penegakan hukum, dianggap sebagai yang paling masuk akal.