Bakulbakulan.com – Menyajikan pengalaman menegangkan yang tak terlupakan, film horor “KURBAN – Budak Iblis” siap menyapa penonton mulai hari ini, Kamis, 21 Maret 2024.
Dibintangi oleh Adila Fitri, Inggrid Widjanarko, dan Benzema, film ini menawarkan petualangan misteri yang memacu adrenalin selama 87 menit penuh.
Sinopsis
Kisah dimulai ketika Bella (diperankan oleh Adila Fitri), bersama ibu dan adiknya, memutuskan untuk menetap di sebuah rumah warisan di Bandung.
Namun, kedatangan mereka tidak berjalan seperti yang diharapkan. Bella terus dihantui oleh serangkaian mimpi buruk yang mengganggu pikirannya.